PROGRAM UNGGULAN

TAHFIDZ AL-QUR'AN

Pesantren Nur Muhammad generasi muda yang hafal Al-Qur'an dan juga memahami maknanya.

MEMBACA DAN MEMAHAMI

KITAB KUNING

Menjadi keahlian penting bagi santri/i dengan mendalami ilmu langsung dari sumbernya, menggali khazanah kelimuan islam secara mendalam.

MENGGUNAKAN BAHASA

ARAB DAN INGGRIS

Menerapkan kedua bahasa internasional dalam kegiatan belajar-mengajar serta berkomunikasi sehari-hari

BIMBINGAN

KULIAH DI LUAR NEGERI

Pesantren Nur Muhammad mencetak generasi muda yang hafal Al-Qur'an dan juga memahami maknanya.

Disiplin

Kemampuan taat dan mengendalikan diri, agar tetap mematuhi aturan yang telah dibuat atau disepakati

Jujur

Kejujuran termasuk ke dalam nilai moral. Prilaku jujur adalah dasar dari segala prilaku terpuji lainnya

Percaya Diri

Aset kuat bagi kehidupan pribadi. Perlakukanlah Percaya Diri Seperti Ketrampilan Lainnya

Tanggung Jawab

Sikap tanggung jawab terbentuk seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan seseorang

Selamat Datang

Pesantren Nur Muhammad Lumajang, website ini sebagai media informasi Nur Muhammad kepada masyarakat Menyangkut Segala Aspek Pendidikan di Nur Muhammad Sesuai Visi dan Misi Serta Program Pendidikan Yang di Rencanakan Untuk Enam Tahun ke Depan, Kerja Sama Dan Dukungan Kami Harapkan Demi Kemajuan Pendidikan Pesantren Nur Muhammad

PROGRAM UNGGULAN

Tahfidz Al-Quran dan Artinya

Membaca Kitab Kuning

Berbahasa Arab dan Ingris

Bimbingan Beasiswa ke Luar Negeri

Sekolah Formal

Pendidikan Keterampilan

Jenjang Pendidikan

Ada 2 Jenjang Pendidikan yaitu Pendidikan Formal dan Non Formal yang dikelola oleh Kementerian Agama Republik Indonesia.

polio

Raudlatul Athfal

Pendidikan anak usia dini (4-6 tahun), kurikulum ditekankan pada pemberian rangsangan untuk pendidikan membantu perkembangan jasmani dan rohani.

Madrasah Ibtidaiyah

Pendidikan formal yang setara SD dengan kekhasan agama Islam yang terdiri dari 6 (enam) tingkat pada jenjang pendidikan dasar.

Madrasah Tsanawiyah

Satuan pendidikan formal yang setara SMP kekhasan agama Islam yang terdiri dari 3 (tiga) tingkat pada jenjang pendidikan dasar sebagai lanjutan dari MI.

Madrasah Aliyah

Satuan pendidikan formal yang setara SMA kekhasan agama Islam pada jenjang pendidikan menengah sebagai lanjutan dari SMP atau MTs.

Univ. Al-Falah As-Sunniyah

Kelas khusus disediakan untuk mahasiswa yang bekerja atau memiliki kesibukan di masyarakat. Dengan biaya terjangkau dan skema perkuliahan dua hari.

Pendidikan Non Formal

• TPQ • Madin Ula • Madin Wusto • Madin Ulya • LKSA

LKSA

• Program Bidang : Pendidikan, Ekstrakulikuler, Keagamaan, Humas, dan Sarana Prasarana

Daily Activities

Kegiatan sehari-hari di Pesantren Nur Muhammad berlangsung dengan disiplin dan penuh aktivitas keagamaan serta pendidikan. Rutinitas ini membentuk kedisiplinan dan kemandirian santri dalam menjalani kehidupan berlandaskan nilai-nilai islam.

  • Sholat Tahajjud 04:00 - 04:30
  • Sholat Subuh Berjamaaah 04:30 - 05:00
  • Yasin, Waqiah, dan Tafsir Jalalain 05:00 - 06:30
  • Istirahat dan Makan Pagi 06:30 - 07:30
  • Giving Vocabulary (Arab/Inggris) 07:30 - 08:00

SYARAT PENDAFTARAN

RA Nur Muhammad
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Berusia Min. 4 Tahun
  • Foto Pas 3x4 = 2 Lembar
  • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
  • Fotocopy Akta lahir
MI Nur Muhammad
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Foto Pas 3x4 = 2 Lembar
  • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
  • Fotocopy Akta lahir
MTs Nur Muhammad
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Fotocopy Ijazah/STL MI
  • Foto Pas 3x4 = 2 Lembar
  • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
  • Fotocopy Akta lahir
MA Nur Muhammad
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Fotocopy Ijazah/STL MTs dan Sederajad
  • Foto Pas 3x4 = 2 Lembar
  • Fotocopy KK dan Akta lahir
Univ. Al-Falah As-Sunniyah
  • Mengisi Formulir Pendaftaran
  • Fotocopy Ijazah/STL MA dan Sederajad
  • Foto Pas 3x4 = 2 Lembar
  • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)

Progress Kegiatan

Progres merupakan suatu gerakan maju atau gerakan kedepan atau gerakan menuju ke tingkatan yang lebih tinggi dari kondisi awal. Progres dapat di bilang sebagai gerakan kemajuan dalam suatu usaha.

Pengembangan Kompetensi Kelulusan
90%
Pengembangan Kurikulum
75%
Pengembangan GTK
85%
Sarana dan Prasarana
55%

KATA MEREKA

Pondok pesantren nya rekomendasi untuk putra putri ayah bunda dari jenjang RA hingga kuliah... Banyak kegiatan sehingga anak ayah dan bunda tidak bosan di pondok pesantren. Dan bisa membuat prestasi non akademik sesuai kemampuan putra dan putri ayah bunda.

Nuning Yuliani

Pesantren Nur Muhammad adalah tempat yang tepat untuk mencari ilmu dan membangun karakter anak didik. Guru-guru yang ramah dan profesional membuat proses belajar menyenangkan. sangat recommended!! ✨✨MasyaAllah

Rika Fatmawati

Alhamdulillah mulai dari Abi nya umi nya sampaik ke anak kami .kami mempercayakan sekolah di pondok nur Muhammad.sebab pondok ini memberikan makna yang bgus buat anak kami apa lagi program nya sangat lengkap dari .tahfidz Al qur'an dan artinya.membaca kitab kuning.berbahasa arab dan Inggris serta bimbingan beasiswa kluar negeri. Apa lagi gurunya sangat ramah dan telaten sehingga anak kami sangat semangat menjalani pelajaran nya.sukses selalu buat pondok tercinta ku.....

Heri Abdallah

JUMLAH SISWA

JUMLAH GURU

JUMLAH PEGAWAI

JUMLAH KOMITE

Info Kegiatan Pesantren

Kegiatan utama di lembaga ini adalah penyelenggaraan proses belajar dan mengajar, di ruang kelas maupun luar ruang kelas. Bentuk pelaksanaannya berupa kegiatan intrakurikuler dan ekstrakurikuler, bertujuan untuk membantu perkembangan santri/i sesuai kebutuhan, potensi, bakat dan minat.

03/05/2025

Pendaftaran Santri Baru Pesantren Nur Muhammad, Fokuskan Pembinaan Anak Yatim dan Anak Asuh LKSA

Pendaftaran Santri Baru Pesantren Nur Muhammad, Fokuskan Pembinaan Anak Yatim dan Anak Asuh LKSA


Pesantren Nur Muhammad Lumajang kembali membuka pendaftaran santri baru tahun ajaran 2025/2026. Tahun ini, pendaftaran difokuskan pada anak-anak yatim dan anak asuh yang berada di bawah naungan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Nur Muhammad.


Langkah ini merupakan bentuk komitmen Pesantren Nur Muhammad dalam memberikan layanan pendidikan dan pembinaan keagamaan kepada anak-anak yang membutuhkan perhatian khusus, terutama mereka yang telah kehilangan salah satu atau kedua orang tuanya.


“Pesantren Nur Muhammad bukan hanya tempat belajar agama, tetapi juga rumah kedua bagi para anak yatim dan anak asuh. Kami berupaya membentuk karakter mereka agar tumbuh menjadi pribadi yang mandiri, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan masa depan,” ujar pengasuh pesantren, KH. Taufik Ilyas Al-Hamid.


Santri yang diterima akan mengikuti program pendidikan terpadu, mulai dari kajian kitab kuning, penguatan karakter Islami, hingga pembinaan keterampilan hidup. Seluruh kebutuhan dasar seperti tempat tinggal, makanan, serta pendidikan ditanggung oleh pesantren melalui donasi para dermawan dan dukungan lembaga sosial.


Dengan dibukanya pendaftaran ini, diharapkan lebih banyak anak yatim dan dhuafa yang bisa mengakses pendidikan berkualitas dan pembinaan spiritual yang berkesinambungan.


Bagi masyarakat yang memiliki anak yatim atau mengenal anak yang membutuhkan asuhan dan ingin bergabung, dapat menghubungi langsung sekretariat Pesantren Nur Muhammad atau melalui kontak resmi LKSA Nur Muhammad.

30/04/2025

LKSA Nur Muhammad Terus Tingkatkan Layanan untuk Anak Yatim, Piatu, dan Du'afa Demi Dukungan Berkelanjutan dari Pemerintah

LKSA Nur Muhammad Terus Tingkatkan Layanan untuk Anak Yatim, Piatu, dan Du'afa Demi Dukungan Berkelanjutan dari Pemerintah


Lumajang – Alhamdulillah, LKSA (Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak) Nur Muhammad kembali menerima bantuan dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) sebagai bentuk perhatian dan dukungan kepada anak-anak yatim, piatu, dan du'afa yang diasuh di lembaga ini. Bantuan tersebut menjadi motivasi bagi LKSA Nur Muhammad untuk terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas layanan asuh, pendidikan, serta pembinaan karakter bagi para santri dan anak asuh.

Sebagai lembaga yang berkomitmen pada kesejahteraan sosial, LKSA Nur Muhammad secara aktif menjalin sinergi dengan pemerintah kabupaten, provinsi, maupun pusat. Salah satu langkah penting yang diambil adalah dengan terus memperbarui data anak asuh secara akurat, memastikan transparansi dalam pengelolaan bantuan, serta menghadirkan program pembinaan yang terstruktur dan berbasis kebutuhan riil anak-anak binaan.

"Tujuan kami bukan hanya memberi tempat tinggal, tetapi juga masa depan. Pendidikan agama, pembinaan karakter, dan pelatihan keterampilan menjadi fokus utama kami," ujar salah satu pengurus LKSA Nur Muhammad.

Selain layanan dasar seperti makan, pakaian, dan pendidikan formal, LKSA Nur Muhammad juga mengembangkan program tahfidzul Qur’an, kajian kitab kuning, serta pelatihan kewirausahaan bagi anak-anak usia remaja. Upaya ini membuktikan bahwa lembaga ini tidak hanya hadir sebagai penampung, tetapi sebagai pembentuk generasi berakhlak dan mandiri.

Untuk memperluas cakupan bantuan, LKSA Nur Muhammad juga terbuka terhadap kerja sama dengan berbagai pihak, baik dari sektor swasta maupun pemerintahan. Lembaga ini secara aktif mengikuti pembinaan dan pelatihan dari Dinas Sosial setempat dan selalu siap memenuhi standar pelayanan minimal (SPM) yang ditetapkan pemerintah.

Informasi Penerimaan Santri Baru (PSB):

0852 2127 6335

ppnurmuhammad.com

Dengan dedikasi dan inovasi dalam pelayanan, LKSA Nur Muhammad berharap dapat terus menjadi lembaga yang dipercaya dan diberkahi, serta semakin mampu memperjuangkan hak-hak anak yatim dan piatu di Lumajang dan sekitarnya.

15/02/2025

Pondok Pesantren Nur Muhammad Lumajang: Mencetak Generasi Penghafal Al-Qur'an

Pondok Pesantren Nur Muhammad Lumajang: Mencetak Generasi Penghafal Al-Qur'an


Pondok Pesantren Nur Muhammad Lumajang membuka program unggulan Tahfidz Al-Qur'an & Terjemahan, yang bertujuan mencetak generasi muda yang tidak hanya hafal Al-Qur'an, tetapi juga memahami, maknanya. 

Menghafal dengn Pemahaman 

Program ini dirancang untuk memberikan keseimbangan antara hafalan dan pemahaman. Santri tidak hanya menghafal ayat-ayat suci, tetapi juga diberikan bimbingan dalam memahami terjemahan dan tafsirnya. Metode pembelajaran yang digunakan mencakup: 

• Setoran hafalan harian kepada para ustadz. 
• Muroja'ah bersama untuk memperkuat hafalan. 
• Pembelajaran tafsir dasar agar santri memahami isi kandungan Al-Qur'an. 

Lingkungan yang Kondusif 

Pesantren ini menyediakan lingkungan yang mendukung proses tahfidz, dengan suasana tenang, asrama yang nyaman, serta pengajar yang kompeten dalam bidangnya. Santri belajar dalam suasana kebersamaan, membangun kedisiplinan, dan memperkuat spiritualitas mereka.

 



 Program Tahsin Al-Fatihah Santri Nur Muhammad Bersama Syekh Maher Al-Munajjed

Program Tahsin Al-Fatihah Santri Nur Muhammad Bersama Syekh Maher Al-Munajjed

Dalam upaya meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur’an, khususnya surah Al-Fatihah, para santri Nur Muhammad mengikuti program tahsin yang dipandu oleh Syekh Maher Al-Munajjed. Program ini bertujuan untuk membenahi dan menyempurnakan pelafalan ayat-ayat suci, sesuai dengan kaidah tajwid dan makharijul huruf yang benar. 


Pentingnya Tahsin Al-Fatihah

Sebagai surah yang wajib dibaca dalam setiap rakaat salat, Al-Fatihah memiliki kedudukan yang sangat istimewa dalam Islam. Kesalahan dalam membacanya dapat berpengaruh terhadap keabsahan ibadah. Oleh karena itu, program tahsin ini menjadi kesempatan emas bagi para santri untuk memastikan bahwa bacaan mereka sesuai dengan standar yang benar. 

Bimbingan Langsung dari Syekh Maher Al-Munajjed  
Syekh Maher Al-Munajjed, seorang ulama yang ahli dalam bidang qira’at dan tajwid, memberikan bimbingan secara langsung kepada para santri. Dengan metode pengajaran yang sistematis dan interaktif, beliau memastikan bahwa setiap peserta memahami dan mampu mempraktikkan ilmu yang diberikan. 

Metode Pembelajaran

Dalam program ini, para santri belajar melalui beberapa tahapan, di antaranya:

1. Teori Tajwid – Memahami hukum bacaan dalam Al-Fatihah, seperti mad, idgham, dan ghunnah. 

2. Praktik Makharijul Huruf – Melatih pelafalan huruf-huruf hijaiyah dengan benar. 

3. Simakan dan Koreksi – Santri membaca langsung di hadapan Syekh Maher dan mendapatkan koreksi serta arahan perbaikan. 

4. Latihan Mandiri – Para santri diberikan tugas untuk terus melatih bacaan mereka hingga mencapai standar yang benar. 

Harapan dan Manfaat Program

Dengan adanya program ini, diharapkan para santri tidak hanya bisa membaca Al-Fatihah dengan baik, tetapi juga dapat mengajarkannya kepada orang lain. Pembenahan bacaan ini diharapkan membawa keberkahan dalam ibadah dan kehidupan sehari-hari.  
Program tahsin Al-Fatihah bersama Syekh Maher Al-Munajjed ini menjadi salah satu langkah nyata dalam melestarikan keindahan dan ketepatan bacaan Al-Qur’an di kalangan para santri Nur Muhammad. Semoga ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat dan menjadi bekal untuk kehidupan dunia serta akhirat.

TENAGA PENDIDIK

Nur Masruro

Kepala Sekolah

"Setiap orang memiliki hak, tanggung jawab, dan kemampuan untuk menjadi seorang pemimpin." - Linda Lambert

Lukman, S.Pd.

Wakil Kepala Sekolah

"Guru itu bukan buruh, guru adalah ujung tombak pendidikan bangsa. Hargai gurumu, jayalah generasi bangsamu."

Imam Ghozali, S.Pd.

Guru Kelas 1

Seorang guru mempengaruhi keabadian; dia tidak pernah tahu di mana pengaruhnya berhenti." - Henry Adams

Faisol, S.Pd.

Guru Kelas 2

"Pendidikan yang berkarakter akan menciptakan banyak intelektual terpelajar bukan intelektual kurang ajar."

Mohamad Fauzi, S.Pd.

Guru Kelas 3

""Pendidikan bukan hanya menjadikan manusia pintar dan cerdas, tapi upaya memanusiakan manusia."

Akhodi, S.Pd.

Guru Kelas 4

"Membuat sebuah tindakan yang positif, kita harus mengembangkan sebuah pandangan positif." – Dalai Lama XIV.

Subali, S.Pd.

Guru Kelas 5

"Jika Anda berpikir positif, Anda menarik hal positif masuk ke hidup Anda. Begitu juga sebaliknya." – Denny Santoso.

Solihin, S.Pd.

Guru Kelas 6

"Pendidikan memang tidak menjamin sukses, tapi tanpa pendidikan kehidupan ini menjadi lebih sulit."

Peta Lokasi dan Kontak

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

JAM OPERASIONAL SEKOLAH